7/25/2013

Mengapa manusia diwajibkan puasa satu bulan

Mengapa manusia diwajibkan puasa satu bulan

Mengapa puasa dibatasi subuh sampai Maghrib ? Karena akan membahayakan bila berpuasa lebih dari 16 jam. Produksi enzim oksidasi asam lemak dalam tubuh terbatas dan akan habis bila kita berpuasa 16 jam. Bila kita memaksakan diri terus berpuasa, maka kadar asam lemak bebas ( free fatty acids) dalam darah akan tinggi yang dapat menyebabkan otak kita menjadi pusing, membengkak dan lama-lama bisa koma. Oleh karena itu makan saur mendekati imsak, dan segeralah berbuka waktu masuk maghrib. Jadi kurang lebih kita berpuasa 13-14 jam.
Mengapa manusia diwajibkan puasa satu bulan ? Karena lebih dari 90% sel dalam tubuh kita mengalami peremajaan dalam periode 28 hari.
  • Sel kulit dan kulit kepala, sel-sel hati, dan sel-sel yang membentuk kalsium pada kalsium pada tulang mati dan diganti setiap hari .
  • Sel reseptor informasi dari saraf, pembentukan sel melanin di kulit, dan sel-sel yang terkait dengan haid wanita mempunyai siklus pergantian setiap satu bulan ( sekitar 28 hari).
  • Sel darah merah diganti setiap 4 bulan (120 hari).
  • Sel otak mempunyai siklus pergantian bertahun-tahun.
Bila sel-sel tubuh diproses sesuai fitrah, Insya Allah peremajaan berikutnya juga sesuai fitrah. Karena semua sel sudah berada pada kondisi yang prima, akan diproses secara prima (yang harus didukung oleh aktivitas tubuh dan pola makan). Jadi kita butuh puasa minimal 28 hari berturut-turut, agar seluruh bagian tubuh (kecuali sel darah merah).
Mengapa dilarang berhubungan seks ketika berpuasa ?
Karena hubungan suami istri mengurah energi.
  • Seks adalah aktivitas fisik seperti olah raga yang membutuhkan energi tinggi.
  • Karena bersentuhan terjadi saling pindah energi (hukum termodinamika) secara tak beraturan. 
  • Merupakan tingkat emosi tertinggi pada manusia yang menguras energi.
Kebutuhan pemulihan energi yang banyak setelah seks, akan mempercepat habisnya enzim oksidasi. Bila dipaksakan terus berpuasa, maka yang dikhawatirkan sebelum waktu berbuka tiba akan terjadi penumpukan asam lemak bebas yang bikin otak pusing. Tujuan fitrah jadi tidak tercapai.
Sumber : Ukhuwwah, edisi 54 1434H/2013 
tips makan sehat saat puasa Ramadhan

tips makan sehat saat puasa Ramadhan

Saat puasa Ramadhan, total kalori yang masuk tidaklah berbeda dengan biasanya ketika tidak puasa Ramadhan. Demikian juga dengan komposisi makanannya, yang berubah hanyalah jadwal makan dan porsinya saja. Pembagian porsi makanan saat puasa yaitu sahur 40 persen, berbuka 50 persen dan selesai tarawih 10 persen. Ada beberapa hal yang perlu kita pahami ketika sahur, berbuka dan apa saja yang diperbolehkan serta yang perlu dihindarkan antara lain yaitu ; 
Yang perlu diperhatikan dan dipahami makan saat Sahur :
  1. Komposisi 40 persen makanan saat sahur terbagi menjadi makan besar sebanyak 30 persen, makan kecil 10 persen (sebelum Imsak).
  2. Komposisi lengkap karbohidrat, bisa dipilih nasi atau roti atau kentang atau bihun. Protein hewani dari ikan/ ayam / telur / daging. Atau protein nabati seperti tahu atau tempe. Lemak, dari sayur mayur. sayur dan buah. Susu 1 gelas. Air minum 3 gelas.
Yang perlu diperhatikan dan dipahami saat berbuka puasa ;
  1. Komposisi 60 persen saat berbuka. Dibagi menjadi makanan pembuka setelah adzan, makanan setelah shalat maghrib, dan setelah tarawih 10 persen, serta minum air putih 5 gelas. 
  2. Buka puasa (makanan dimakan setelah adzan). Dimulai dengan makanan manis agar cepat mengganti kadar gula darah yang sudah turun. Sebaiknya sesuai dengan suhu tubuh (hangat). Yang bisa disajikan, misalnya kurma, kolak, koktail buah, dan teh manis. Ingat batasi penggunaan penggunaan gula. Kecuali gula buah yang berasal dari buah-buahan. 
  3. Makan lengkap (dimakan setelah shalat maghrib). Penuhi karbohidrat, protein, lemak (bisa dari minyak sayur), sayuran dan buah-buahan. Cukupi minum air untuk melengkapi jumlah 1,5 - 2 liter per hari.
  4. Makanan kecil (dimakan setelah salat tarawih). Disesuaikan dengan kebutuhan tubuh. Yang bisa disantap, misalnya susu, buah, atau makan padat. Ingat, jangan terlalu berlebih. Karena, bisa berbahaya juga bila gula darah terlalu melonjak. 
Hal - hal yang perlu diperhatikan saat sahur antara lain yaitu ; 
  1. Saat sahur sebaiknya kita jangan mengonsumsi makanan yang terlalu berat. Bahkan kalau bisa tidak makan nasi. Cukup minum susu kedelai, jangan susu sapi karena tidak bisa dicerna. Ditambah dengan makan pisang atau kurma atau bubur gandum. 
  2. Hindarilah konsumsi daging atau ayam, karena susah dikunyah, dan akhirnya akan terjadi pembusukan.
  3. Jika ingin makan telur, yang baik adalah didadar setengah matang. Telur seperti ini lembut dan dan mudah dicerna. 
Hal - hal yang perlu diperhatikan saat berbuka antara lain yaitu ; 
  1. Menganjurkan diawali dengan makanan manis, seperti kolak. Ini berfungsi untuk menaikkan gula darah, habis turun dinaikkan dulu. 
  2. Setelah selesai shalat, barulah makan berat. Tidak apa mengonsumsi nasi asalkan tidak banyak, dua centong cukup, kalau bisa satu centong. Untuk lauk hindari daging dan ayam. 
  3. Sehabis tarawih,, bisa mengonsumsi buah. Misalnya pepaya, nanas, atau yang lebih bagus adalah apel karena mengandung banyak serat. Supaya proses pembuangan lancar, toksin rendah, dan beban liver menjadi ringan.
     
Sumber : Ukhuwwah, edisi 54 1434H/2013 

7/16/2013

Penyakit yang sering ganggu ibadah Ramadhan

Penyakit yang sering ganggu ibadah Ramadhan

Di beberapa penelitian memang telah disebutkan, berpuasa dapat membuat orang yang melaksanakan menjadi sehat. Tapi, tak jarang sebagian orang justru mengalami kesakitan ketika berpuasa yang disebabkan oleh beberapa kebiasaan yang sering terjadi di bulan Ramadan. Di bawah ini, ada beberapa penyakit yang sering menggangu ketika berpuasa.
  1. Asam lambung. Penyakit asam lambung akan terjadi, ketika orang yang berpuasa langsung tidur, 30 menit setelah menjalani sahur.Untuk itu, Konsultan Gastroenterologi Hepatologi dari Kolegium PB-PAPDI, Dr. dr. Ari Fahrial Syam, SpPD, K-GEH, FINASIM, MMB, FACP, menjelaskan, tidurlah 1 jam setelah sahur agar asam lambung tidak naik.
  2. Susah BAB ( baca; buang air besar). 12 jam lebih orang yang berpuasa tidak mengonsumsi air mineral atau makanan berserat lainnya. Makanya, dianjurkan untuk rutin mengonsumsi air mineral ketika berbuka dan jangan lupa untuk mengonsumsi sayur-sayuran dan buah-buahan. 
  3. Radang tenggorokan. Gorengan sering dipilih banyak orang yang berpuasa sebagai cemilan ketika waktu berbuka tiba. Pasalnya, apabila terlalu banyak mengonsumsi gorengan ketika berbuka, akan merangsang tenggorokan menjadi sensitif, yang berujung pada radang tenggorokan. 
  4. Dehidrasi. Cadangan cairan selama berpuasa berkurang drastis. Orang akan mengalami dehidrasi ketika orang tersebut memilih untuk berolahraga berat ketika sedang berpuasa.
Menurut spesialis kedokteran olahraga, dr. Grace Tumbelaka, SpKO, sah-sah saja orang olahraga ketika berpuasa, asalkan dilakukan di ruang yang sejuk, agar tidak terlalu banyak berkeringat. Karena, orang yang terlalu banyak berkeringat, akan membuatnya menjadi dehidrasi.

(Sumber; liputan6. oleh ; Aditya Eka Prawira, 11 Juli 2013)

Netralisir Asam lambung dengan jeruk nipis saat puasa Ramadhan

sumber; perawatankesehatanwajahdotblogsoptdotcom
Tetap fit selama berpuasa cukup dengan menjaga pola makan. Anda perlu memerhatikan bagaimana pola makan yang cocok saat sahur dan berbuka puasa. Saat berbuka, Anda bisa mencari minuman bersifat basa dengan minum air jeruk nipis atau lemon.
Pola makan yang sehat selama berpuasa akan membantu tetap bisa beraktivitas sepanjang hari tanpa perlu khawatir akan kelelahan dengan mengatur  Pola makan yang sehat  ketika saat santap sahur.
"Untuk sahur karena kita seharian tidak makan dan minum maka sebaiknya dikonsumsi makanan berserat tinggi dan berbagai macam sumber protein baik nabati hewani," kata Ahli Gizi Irene Primyanti. Berikut tips makan sehat saat sahur dan buka puasa seperti ditayangkan Liputan6 Siang, pada hari Senin (15/7/2013):
Makanan Sahur:
sumber protein : makanan yang berbahan dasar dari ikan, ayam, telur dan daging
sumber makanan berserat tinggi berasal dari sayur mayur dan buah-buahan. Adapun fungsinya ialah menahan rasa lapar selama berpuasa. Kedua jenis makanan ini relatif mudah dicerna tubuh.

Makanan Berbuka Puasa
sumber makanan yang bersifat basa bisa berasal dari air jeruk nipis atau lemon.
sumber makanan manis : kolak, kurma, dan buah pisang

Cairan bersifat basa penting untuk menetralisir asam lambung yang banyak terbentuk selama berpuasa. Sedangkan makan manis lebih mudah dicerna tubuh dan sebagai sumber energi. Setelah itu baru bisa mengkonsumsi makanan lain, seperti karbohidrat maupun protein.
Sumber ; liputan6. (Dwi Firmansyah)

7/13/2013

cerita pengemis muallaf karena suapan Rasulullah SAW

cerita pengemis muallaf karena suapan Rasulullah SAW

Ketika Rasulullah tinggal di Makkah, terdapat seorang pengemis Yahudi buta yang berada di ujung pasar. Dia selalu berkata kepada orang yang lewat untuk menjauhi Rasulullah. "Wahai saudaraku, jangan kau dekati Muhammad. Dia itu gila, pembohong, tukang sihir, apabila kalian mendekatinya, kalian akan dipengaruhinya," kata pengemis buta itu. Setiap pagi Rasulullah pergi ke ujung pasar dan membawakan makanan untuk pengemis buta itu. Rasulullah kemudian menyuapi pengemis tua itu, meski selalu mendapat pesan untuk tidak mendekati Muhammad. Setelah Rasulullah wafat, tidak ada lagi orang yang menyuapi si pengemis buta. Kebiasan Rasulullah terdengar oleh Abu Bakar, dari putrinya, Aisyah. Abu Bakar kemudian menjalankan kebiasaan Rasulullah itu dan memberi makanan kepada si pengemis buta. Tapi, si pengemis buta malah membentak.
"Siapa kau?" kata pengemis buta itu dengan nada tinggi.
"Aku orang yang biasa menyuapimu," jawab Abu Bakar.
"Bukan, kau bukan orang yang biasa mendatangiku. Apabila dia datang kepadaku, tidak susah tangan ini memegang dan tidak susah mulut ini mengunyah. Dia selalu menyuapiku dengan terlebih dulu dia haluskan makanan itu dengan mulutnya kemudian diberikan kepadaku," kata pengemis itu. Mendengar perkataan itu, Abu Bakar tidak sanggup menahan tangis. Akhirnya dia menangis di depan pengemis buta itu. "Aku memang bukan orang yang biasa datang kepadamu. Orang yang mulia itu, yang biasa menyuapimu telah tiada. Dia adalah Muhammad Rasulullah SAW," kata Abu Bakar sambil terisak. Si pengemis buta pun menangis. "Benarkah demikian? Selama ini aku selalu menghinanya, memfitnahnya, dia tidak pernah memarahiku, sedikitpun, dia mendatangiku dengan membawa makanan setiap pagi. Dia begitu mulia," kata dia. Usai berkata demikian, si pengemis buta itu kemudian bersyahadat di hadapan Abu Bakar.
Sumber :merdekadotcom, reporter Ahmad Baiquni. Kamis, 11 Juli 2013. Disarikan dari buku "kisah orang-orang sabar" Nashiruddin)

selalu tampil cantik dan sehat dengan kolak pisang ketika Ramadhan

foto dari pujohary.wordpressdotcom
Sumber : merdekadotcom Reporter; Nabila. 12 Juli 2013
Kolak pisang jelas tidak asing lagi di telinga dan lidah orang Indonesia. Makanan khas Indonesia ini menjadi primadona takjil berbuka selama Ramadan. Kebiasaan kita menyediakan kolak pisang di meja makan untuk disantap bersama saat azan maghrib berkumandang memang sudah turun temurun. Bahkan kini, kolak pisang bisa dibuat dengan menambah beberapa bahan pangan atau memasaknya dengan cengkeh dan jahe agar lebih hangat. Bagi sebagian besar orang, mungkin memakan kolak pisang karena sejak dulu keluarga mereka menyantap kolak saat buka. Namun, tidak sedikit juga yang memilih kolak pisang karena manfaat yang terkandung di dalamnya. Pisang, bahan dasar dari kolak ini memainkan peran penting bagi besarnya manfaat untuk tubuh. Buah berkulit warna kuning ini sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan. Pisang mengandung banyak nutrisi dan baik untuk pencernaan Anda. Selain itu, pisang juga mengandung kalsium, lemak, kalium mineral, vitamin, karbohidrat, dan protein.
Satu buah pisang mengandung 800-1000 kalori dan 500mg kalium yang membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh. Ketika tidak meminum segelas air pun saat puasa, mengonsumsi pisang saat buka atau sahur membantu kita tetap berenergi. Pisang dalam kolak yang dimasak dengan gula aren dan juga susu sangat bermanfaat untuk menetralkan asam lambung. Lambung menjadi organ sensitif saat Ramadan. Pisang, susu dan gula adalah senjata ampuh mengusir maag. Selanjutnya, kandungan kalsium yang tinggi di pisang membantu meningkatkan konsentrasi. Memakan pisang saat sahur dapat membantu Anda dan anak-anak tetap konsentrasi di kantor dan di sekolah.
Untuk kecantikan Anda, pisang membantu menghilangkan jerawat, menghaluskan kulit tangan, mengurangi minyak wajah, menaikkan dan menurunkan berat badan. Selain memakan buahnya langsung, pisang juga dapat berfungsi sebagai masker penghilang jerawat dan pengurang minyak pada wajah. Tradisi makan kolak pisang mendatangkan manfaat bukan? Maka, jangan lupa sediakan kolak pisang dan buah pisang saat sahur dan berbuka.
warga Qatar masuk rumah sakit karena kenyangan berbuka puasa

warga Qatar masuk rumah sakit karena kenyangan berbuka puasa

Belasan warga Qatar dua hari lalu menderita sakit perut dan harus dilarikan ke rumah sakit setelah makan berlebihan saat berbuka puasa di malam pertama Ramadan.
"Sebagian besar kasus yang dilarikan ke unit gawat darurat selama bulan Ramadan adalah karena radang lambung. Kita melihat sepuluh sampai 15 kasus makan berlebihan saban harinya," kata seorang petugas kesehatan di Rumah Sakit Al-Ahli tidak disebutkan namanya kepada situs Arabian Business, seperti dilansir stasiun televisi Al Arabiya, Jumat (12/7). Dia mengatakan mereka umumnya tiba di unit gawat darurat sekitar pukul 20.00 sampai 20.30 waktu setempat. Mereka menderita sakit parah di bagian lambung dan muntah berulang kali, seperti dikutip situs the Huffington Post. Dia juga menjelaskan pengobatan yang diberikan terdiri dari obat penghilang rasa sakit yang disuntikan ke dalam pembuluh darah, obat anti peradangan, dan obat yang menyebabkan muntah. Pada tahun lalu unit gawat darurat rumah sakit di Ibu Kota Doha menerima seratus pasien setelah malam pertama Ramadan. Sebagian besar dari mereka menderita sakit di bagian perut, dehidrasi atau masalah pada ginjal. Pada 2011, unit gawat darurat Rumah Sakit Hamad Medical Corporation (HMC) mencatat ada 7.700 kasus penyakit serupa selama Ramadan.
Sumber : merdekadotcom, Jumat, 12 Juli 2013
Enam Nutrisi sehat vegetarian saat Ramadhan

Enam Nutrisi sehat vegetarian saat Ramadhan

Sumber : Merdekadotcom. Kamis, 11 Juli 2013, Reporter oleh; Destriyana
Bagi saudara-saudaraku Mukminin dan Mukminah yang menu makanannya vegetarian, Anda membutuhkan makanan bernutrisi yang dapat membantu tubuh tetap sehat dan berenergi. Berikut adalah makanan bernutrisi yang baik bagi para vegetarian yang menunaikan ibadah puasa.

1. Seng. Para vegetarian membutuhkan seng 50 persen lebih banyak dari 40 mg yang direkomendasikan untuk orang dewasa di atas usia 18 tahun. Alasannya adalah bahwa seng yang ditemukan dalam makanan memiliki tingkat penyerapan lebih rendah. Kacang-kacangan adalah makanan yang kaya akan seng.

2. Vitamin D. Kedelai adalah sumber vitamin D. Minum susu kedelai seminggu sekali adalah suatu keharusan untuk seorang vegetarian.

3. Vitamin B12. Para vegetarian perlu memiliki asupan rutin suplemen B12. Jamur kaya akan vitamin B12 yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

4. Asam lemak omega-3. Para vegetarian membutuhkan lemak untuk menjaga tubuh tetap energik, mengatur kolesterol dan menjaga kesehatan jantung. Asam lemak omega-3 adalah jenis lemak baik yang baik untuk jantung.

5. Besi. Anda harus mengonsumsi berbagai makanan nabati yang kaya akan zat besi. Besi berfungsi sebagai bagian terpenting dari hemoglobin. Buah-buahan kering, sereal dan biji-bijian adalah makanan yang baik untuk para vegetarian.

6. Kalsium. Produk-produk susu merupakan sumber kalsium terbesar. Untuk para vegetarian, makanan seperti brokoli dan yogurt merupakan sumber kalsium yang baik untuk tubuh.
Mari, Jaga terus kesehatan tubuh Anda dengan mengonsumsi berbagai makanan sehat yang baik untuk tubuh. Selamat menunaikan ibadah puasa!

santapan buah-buahan ketika Ramadhan

Buah mengandung serat dan mineral yang sangat dibutuhkan tubuh ketika menjalani ibadah. Selama lebih dari 14 jam tidak mendapat asupan nutrisi, sedangkan tubuh tetap beraktivitas dengan beragam aktifitas. Berpuasa membuat tubuh secara otomatis membuat tubuh membutuhkan nutrisi tambahan agar tidak lemas dan lesu. Dikutip dari berbagai sumber, berikut merupakan buah-buahan yang paling baik dikonsumsi saat puasa :
gambar dari agarcepathamildotinfo
  1. Semangka. Semangka merupakan buah berwarna merah yang kaya akan air. Memakan semangka saat berbuka dapat mengatasi dahaga setelah seharian berpuasa. Buah merah ini juga dipercaya  dapat menyejukkan tubuh karena kaya akan likopen. Selain itu, buah semangka mengandung banyak vitamin A dan C yang dibutuhkan tubuh.
  2. Blewah. Mengkonsumsi blewah dapat mencegah tubuh kekurangan cairan. Kandungan air yang tinggi  pada buah ini membantu mengatasi dehidrasi karena 14 jam tidak mendapat asupan cairan. Blewah mengandung zat gula. Karena saat berbuka tubuh membutuhkan zat gula yang cepat diserap tubuh setelah seharian berpuasa. Selain itu blewah mengandung kalium yang tinggi sehingga dapat memperlancar pengiriman oksigen ke otak dan menjaga keseimbangan cairan tubuh.
  3. Pepaya. Selain dikenal sebagai buah yang baik untuk proses pencernaan, pepaya sangat baik dikonsumsi saat berpuasa karena mengandung mineral yang cukup tinggi. Komposisi mineral yang terkandung dalam pepaya seperti kalsium, besi, magnesium, fosfor, seng, dan selenium sangat baik bagi tubuh. Selain itu pepaya kaya akan vitamin C yang membantu menjaga daya tahan tubuh.
  4. Pisang. Pisang kaya akan karbohidrat yang terusun dalam zat pati dan zat gula. Dua zat ini sangat dibutuhkan tubuh untuk cepat menggantikan energy saat berbuka. Selain mengandung vitamin A yang baik bagi tubuh, pisang juga mengandung kalium dan natrium, mineral yang baik untuk relaksasi otot.
  5. Mangga. Mangga sangat bagus dikonsumsi saat berpuasa karena buah yang satu ini dapat menjadi sumber energi, serat dan vitamin. Karbohidrat yang terkandung di dalam buah ini menjadi penghasil energi yang dapat segera digunakan oleh tubuh. Selain itu mangga mengandung banyak vitamin seperti vitamin A,C dan B kompleks yang sangat baik untuk tubuh. 
(Sumber: Yahoonews Jumat, 12 Juli 2013)

7/09/2013

Tips Sambut Bulan Suci Ramadhan 1434H Dengan Gembira

Apa kabar teman-teman? semoga senantiasa sehat selalu. Tidak terasa,ya kita akan menyambut bulan suci Ramadhan di tahun 2013 (baca; 1434H) ini akan semakin dekat, hmm Alhamdulillah  baru kemarin kita melaksanakan Ibadah Puasa Ramadhan  dan tidak terasa juga tahun ini kita mukminin dan Mikminah Insya Allah menyambutnya dengan suka cita dan gembira. Mengapa tidak...? karena di Bulan ini akan mendapatkan banyak jalan memperoleh pahala, imbalan, ampunan dari Allah dengan berbagai cara menempuhnya pada bulan Ramadhan ini. Namun maaf,ya. Saya tidak akan memberikan informasinya sedetil mungkin akan cara menempuh imbalan dariNYA karena saya yakin teman-teman lebih mengerti akan hal ini dari pada saya :). Teman-teman sekalian, sering kali kita mendapati bila saat bulan Ramadhan tiba mengalami lemas, lesu akan Ibadah, jangankan Ibadah Fardhu, melaksanakan kerja sehari-hari saja masih malas ? Namun jangan kawatir kawan, dengan berbekal taqwa kita terhadap Allah SWT alasan tersebut akan sirna dan Insya Allah ndak akan pernah mampir kembali. Selain itu perlu kita siasati bila selama bulan Ramadhan ini kita selaku mukminin dan Mukminah harus cerdas menjaga kesehatan diri agar tidak mengganggu jalannya Ibadah Puasa kita nantinya. Pernah dulu sekali saya pribadi saat bulan Ramadhan saya mengalami lemah, lesu dan sering selama Ramadhan terkena sakit, pernah saya Flu, sakit lambung, dan kalau Ruku' pandangan selalu berkunang. Dan saya melakukan penelitian kecil-kecilan kok selama Ramadhan kondisi saya selalu begini,yak? Dan Alhamdulillah saya memenukan sedikit solusinya. Barang kali ada baiknya saya memberikan kembali solusi yang saya dapati ini antara lain ;
  1. Jangan pernah minum minum yang dingin atau bersoda. Karena dengan pengalaman saya sendiri kalau minum minuman dingin kondisi kita akan lekas drop minimal terserang flu, kemudian kalau minuman bersoda perut akan menjadi begah (perut kembung) dan sulit saya rasakan kalau sujud dalam keadaan perut kembung. 
  2. Minumlah air putih masak baik pada saat berbuka atau santap sahur.
  3. Jarangilah konsumsi makan pedas atau sejenisnya karena akan membuat lambung kita menjadi perih, dan saya pernah mengalami hal ini.
  4. Pada saat berbuka puasa janganlah makan terlalu banyak dan minum air putih secukupnya saja, karena malam harinya kita akan menunaikan shalat tarawih. 
Saya rasa yang sedikit itu pengalaman saya dalam tips menyambut bulan suci Ramadhan semoga yang sedikit ini dapat bermanfaat bagi saya pribadi khususnya dan teman-teman mukminin dan mukminah pada umumnya.

Salam hangat selalu.Wassalaam