11/17/2011

Konsumsi Makanan Organik Lebih Menyehatkan

Makin hari makin banyak saja orang beralih pada gaya hidup mengonsumsi makanan organik. Tren itu menandakan bahwa masyarakat mulai sadar akan bahaya pestisida pada tanaman dan hewan. Berikut ini beberapa alasan mengapa kita disarankan mengonsumsi makanan yang bebas bahan-bahan buatan yang berbahaya bagi kesehata. 
  1. Kaya nutrisi. Pada beberapa penelitian, secara konsisten dipastikan makanan organik lebih kaya akan nutrisi, seperti citamin C, antioksidan, kalsium, zat besi, dan magnesium. 
  2. Bebas dari neurotoksin. Neurotoksin adalah racun yang dapat merusak otak dan sistem saraf.
  3. Mendukung tumbuh kembang anak. Otak dan tubuh anak jauh lebih rentan terhadap racun ketimbang orang dewasa. Memberikan mereka makanan organik menghindarkan tubuh mereka dari paparan zat pestisida dan organisme berbahaya lainnya. 
  4. Bukan makanan buatan pabrik.
  5. Mengurangi polusi air. Pertanian merupakan solusi terbaik untuk mengurangi polusi air. 
  6. ramah lingkugan. Keberadaan makanan organik telah berlangsung selama ribuan tahun sehingga tentunya juga merupakan pilihan yang berkelanjutan di masa depan. Kenyataan ini bertolak belakang dengan makanan hasil sistem pertanian modern yang merusak lingkungan di banyak belahan dunia melalui penggunaan herbisida, pestisida, fungisida, dan pupuk.
  7. Lebih enak. Kebanyakan makanan organik memiliki rasa yang jauh lebih enak daripada makanan biasa.
  8. Mengurangi risiko terkenan kanker. Mengonsumsi makanan organik dapat mengurangi risiko terkena kanker. EPA juga memperkirakan 60 persen herbisida, 90 persen fungisida, dan 30 persen insektisida menyebabkan . Maka dari itu, tak mengherankan kini jumlah penderita kanker makin berammbah saja. Hal itu tentu terkait dengan penggunaan zat pestisida karsinogenik ini. 
  9. Meminimalisasi terpapar obat-obatan. 
  10. Telah teruji secara klinis. Makanan organik telah lulus uji coba secara klinis. Selain itu, makanan organik memiliki standarisasi tinggi akan makanan sehat. 
Berikut ini tips memilih makanan organik sebagai berikut :
  1. Pilihlah sayuran, buah-buahan atau daging yang segar, bukan hasil pengawetan.
  2. Untuk memastikan bahan tersebut merupakan makanan organik, bila perlu periksalah label yang jelas dan resmi.
  3. Sebelum dikonsumsi atau dimasak, cucilah sayur atau buah organik dengan air yang mengalir beberapa kali agar terhindar dari telur ulat. 
  4. Rebuslah sayuran dengan suhu panas yang cukup. Suhu yag tinggi yang dapat mematikan telur atau bakteri yang menempel. 
Sumber ; Balipost, Senin, 4 Oktober 2011

Related Posts

Konsumsi Makanan Organik Lebih Menyehatkan
4/ 5
Oleh

6 comments

18 November 2011 pukul 07.18 delete

Allah Sang Khaliq sudah menciptakan alam dan seisinya dengan limpahan rahmat anugrah-NYA yang luarbiasa bagi hamba-NYA penghuni dunia,
sumber daya alam sebagai makanan bagi manusia sungguh berlimpah, namun kepandaian manusia yang dikuasai hawanafsu membuat manusia berusaha merubah apa yang telah diciptakan-nya, termasuk merubah susunan genetika tumbuhan sebagai salah satu sumber makanan tanpa memperhatikan unsur ke-ILAHI-an yang ada dalam setiap tumbuhan yang ada di permukaan bumi :)
BlogS of Hariyanto

Reply
avatar
18 November 2011 pukul 16.35 delete

sungguh dalam perkataan bang Har saat ini. Iya memang benar demikian adanya,bang har. Sebagai makhluk ciptaannnya yang dhaif tidak berdaya apapun hanya kehendaknyalah kita dapat segalanya ( Ilmu pengetahuan, dll)

Reply
avatar
18 November 2011 pukul 17.17 delete

untuk meningkatkan Links In Alexa, boleh dibaca pengalaman pribadi saya DI SINI,
salam sukses selalu kawan

Reply
avatar
22 November 2011 pukul 15.44 delete

terimakasih bang har, untuk arahan yang sangat berharga ini. maap sy belum sempat membaca secara detil informasi tsb saya akan membacanya kembali selepas saya selesai kegiatan sy.

Reply
avatar
16 Desember 2011 pukul 11.38 delete

Bener kak...
saya lebih suka yg organik krn lebih sehat, terhindar dari kimia.
Sukses selalu kak :)

Reply
avatar
19 Desember 2011 pukul 14.34 delete

@ sobat Puisi kata-kata indah sang penyair; terima kasih telah singgah pada tulisan kecil saya semoga bermanfaat,ya.

Reply
avatar