5/22/2014

Koleksi Humor Versi majalah remaja

MUMI
Anak-anak TK sedang berjalan-jalan menjelajahi museum untuk mengamati benda-benda purbakala. Kemudian mereka melihat mumi.
Anak pertama :"Wah, muminya seram,ya !"
Anak kedua : "Iya, seram!"
Anak pertama : "Terus angka 2250 SM itu maksudnya apa ?"
Anak kedua : "Mungkin itu dulu nomor plat mobil yang nabrak dia sampai tewas."

PENGEMIS SEDEKAH
Pada suatu ketika ada seorang pengemis yang meminta sedekah kepada seorang anak muda.
Pengemis : " Nak, tolong nak minta sedekahnya."
Anak muda : "(mengeluar uang dari kantong celananya 10.000), Ini, Pak. tolong kembaliannya 6000 ya,Pak !"
Pengemis : "Ini nak kembaliannya."
Anak muda : "Loh, kok 7500 pak ?"
Pengemis : "Ndak apa-apa,nak. Itung-itung sedekah."

DIHUKUM ATAU TIDAK 
Pada suatu hari disebuah sekolah ! :
Murid : "Bu Guru, apa boleh ada orang dihukum karena perbuatan yang belum dilakukannya ?"
Bu Guru : "Oh tentu saja tidak, orang itu boleh dihukum kalau sudah melakukan sesuatu."
Murid : "Oh, syukurlah, saya belum mengerjakan PR bu soalnya."

RACUN SERANGGA
Ada kakak beradik yang pergi ke sebuah ladang, dan tiba-tiba mereka pulang dengan tergesa-gesa.
Kakak : Ibu, ibu tolong adik,bu, dia menelan kecoa,bu !.
Ibu : Astaga, cepat panggil ayahmu biar dia bawa dokter kesini !.
Kakak : Ah ibu tenang aja lagi, kakak udah kasih adik racun serangga kok,bu!.

PREMAN BERTATO   
Pada suatu hari ada seorang preman yang memiliki tato baru dan memamerkan kepada temannya.
Preman : Lihatlah nih tato baru gue, keren kan !. Langsung sekaligus dua gue ditato.
Teman preman : Widiiihhh, keren amat,lo dapet dari mana tuh tato ?
Preman : Biasa hadiah dari permen karet.

WARUNG
Suatu ketika ada sebuah warung dipinggir jalan, lalu kemudian ada seorang pemuda yang mengendarai motor dan berhenti untuk singgah di warung tersebut.
Pemuda : Mbak ini gorengannya berapa mbak ?
Penjaga warung : Oh, murah kok mas. 2 ribu dapet 3 biji.
Pemuda : Wah,, pantesan murah, semuanya udah basi ya mbak ?
Penjaga warung : Eh mas, hati-hati ya kalo ngomong, gorengan masih anget kok anget kok dibilang basi sih !.
Pemuda : Nah tadi kan mbak bilang 2003, sekarang kan udah 2004 berarti gorengannya basi mbak.

BIKIN RUJAK
Suatu hari, seorang anak memanjat pohon mangga, hendak mencuri mangga. Tiba-tiba, ia kepergok sama yang punya pohon.
Pemilik pohon : Hei, sedang apa kamu disitu !
Anak : (Menjawab dengan gugup) Anu pak. Saya lagi cari sarang burung.
Pemilik pohon : Buat apa ?
Anak : (Tambah gugup) Eee... buat bikin rujak Pak.  

Related Posts

Koleksi Humor Versi majalah remaja
4/ 5
Oleh

5 comments

25 Mei 2014 pukul 19.43 delete

Sama sobat. Mari kita Jalin kembali silaturahmi antar blogger yang lama vacum.

Reply
avatar